REKOMENDASI SEPEDA LISTRIK MURAH HARGA 2 JUTAAN

pixabay.com

Untuk saat ini sepeda listrik sedang menjadi sepeda yang populer dikalangan ibu rumah tangga. Bagaimana tidak? Selain dari harganya yang murah, hanya dengan membelinya seharga 2jutaan para ibu bisa mendapatkan sebuah sepeda listrik.

 

Biasanya para ibu menggunakan sepeda konvensional untuk berbagai kegiatan seperti pergi kepasar atau mengantarkan anak kesekolah, tp sepeda konvensional terlalu menyita tenaga, lalu dengan hadirnya sepeda listrik tentunya tidak akan membuat para ibu kelelahan

 

Cara kerja sepeda listrik adalah adanya dynamo dan baterai yang menghasilkan listrik untuk menggerakan dinamo yang terhubung ke ban sepeda sehingga sepeda listrik bisa melaju, kecepatan yang dihasilkan rata-rata sekitar 60 Km/Jam. Lalu, sepeda listrik merk apa saja dan berapa harganya?

REKOMENDASI SEPEDA LISTRIK MURAH HARGA 2 JUTAAN

Mari kita lihat beberapa jenis keluaran sepeda listrik yang murah.

  1. Tiger Power dengan harga berkisar 2,7 juta

  2. Mr Jackie EB-903 Vedro harga sekitar 2,5 juta

  3. Treko flame harganya 2,2 juta

  4. Dan venus 1 harganya 2,4 juta

 

Kelebihan Sepeda Listrik

Kelebihan dari sepeda listrik itu sendiri adalah menggunakan baterai yang bisa di charge seperti handphone, kalau baterai habis kita bisa menggowesnya.

 

Harga yang murah dan juga ramah lingkungan, mengingat sekarang sedang terjadinya global warming, dengan menggunakan sepeda listrik kita bisa sedikit mengurangi efeknya. Tidak perlu membayar pajak seperti sepeda motor. Jarak yang bisa yang bisa ditempuhnya pun sekitar 40-60 km.

Kekurangan Sepeda Listrik

Salain kelebihan sepeda listrik juga mempunyai beberapa kekurangan, seperti baterai yang memiliki batas usia, sehingga semakin lama baterai dan seringnya digunakan juga mempengaruhi daya baterai.

 

Pengisian baterai yang lama sekitar 8 jam atau lebih. Saat ada kerusakan pada sepeda listrik sulit untuk mencari tempat perbaikan yang bisa memperbaiki kerusakan sepeda listrik ini.

 

Bobot rata-rata sepeda listrik dapat mencapai 125 Kg, merupakan sebuah kekurangan yang membuat sepeda ini sulit untuk dibawa dan ketika baterai habis anda harus gowes dengan tenaga ekstra karena bobot yang begitu berat.

 

Tapi secara keseluruhan dari kelebihan dan kekurangan yang dipaparkan tadi tidak aa salahnya membeli sepeda ini karena murah dan hemat.